Focus Group Discussion Pembahasan Data DDA 2018 serta Sosialisasi SIROIS & SIAGADESA - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka Barat

Bantu kami menjadi lebih baik dalam meningkatkan pelayanan serta kualitas data dan informasi statistik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data 2025 melalui link http://s.bps.go.id/SKD1903_2025

Untuk permintaan data dapat mengunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Bangka Barat setiap hari Senin-Jumat pukul 08.00-15.30 WIB atau email bps1903 @bps.go.id dengan subyek: Permintaan Data

Saat ini Publikasi Kabupaten Bangka Barat Dalam Angka 2025 dan publikasi lainnya telah tersedia dan dapat diunduh secara gratis di sini.

Focus Group Discussion Pembahasan Data DDA 2018 serta Sosialisasi SIROIS & SIAGADESA

Focus Group Discussion Pembahasan Data DDA 2018 serta Sosialisasi SIROIS & SIAGADESA

29 Juni 2018 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jum'at, 29 Juni 2018, BPS Kabupaten Bangka Barat bersama pemkab Bangka Barat menggelar acara Focus Group Discussion Pembahasan Data Publikasi Bangka Barat Dalam Angka serta Sosialisasi SIROIS dan SIAGADESA Kab. Bangka Barat.
Acara dibuka oleh Bupati Bangka Barat, H. Parhan Ali. Dalam sambutannya parhan menyampaikan bahwa data sangat penting utk perencanaan, "if you failed to plan, you plan to failed". Oleh karenanya diharapkan data dalam Publikasi Bangka Barat Dalam Angka 2018 akurat dan valid. Parhan juga mengapresiasi inovasi yg dilakukan pegawai BPS Bangka Barat yg telah menghasilkan aplikasi Sistem Informasi Geografis Data Sektoral Daerah (SIROIS) dan Sitem Informasi Geografis Potensi Desa (SIAGADESA).
Diharapkan dengan kedua aplikasi ini bisa lebih memudahkan pengguna data dalam mendapatkan informasi terkait Kabupaten Bangka Barat.
Pada acara tersebut turut hadir Ketua DPRD Bangka Barat, Hendra Kurniady. Menurut hendra, data sangat penting bagi DPRD dalam menentukan kegiatan yang akan dianggarkan dalam APBD. Hendra juga menyambut baik aplikasi SIROIS dan SIAGADESA. Menurutnya SIROIS bisa menjadi tools bagi DPRD dalam mendapatkan data dan informasi yg mendukung perencanaan anggaran.
SIROIS dan SIAGADESA adalah hasil dari proyek perubahan Diklatpim IV oleh 2 orang pegawai BPS Bangka Barat, sebut Rizanal (Kepala BPS Bangka Barat).
Menurut Livio selaku project leader SIROIS, kedua aplikasi tersebut dapat diakses pada url sirois.bangkabaratkab.go.id dan SIAGADESA pada s.bps.go.id/siagadesa. Diharapkan dengan 2 aplikasi ini dapat membantu terwujudnya Bangka Barat Hebat 2021.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka Barat (BPS-Statistics of Bangka Barat Regency)Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Bangka Barat-Kp. Daya Baru Pal 4 Muntok

Telp (0716) 7323068

Faks (0716) 7323068

Mailbox : bps1903@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik